Fakta Menarik tentang Dave Grohl – Siapa yang tidak tahu Nirvana. Band metal legendaris asal Amerika Serikat tersebut telah mengeluarkan banyak lagu hits mendunia dan memiliki basis penggemar yang tersebar di seluruh negara. Tidak hanya lagu, para personil band ini juga memiliki ketenaran masing-masing, termasuk Dave Grohl. Berikut beberapa fakta mengenai Dave Grohl.
Mengenal Sosok Dave Grohl
Sebelum berkarir sebagai drummer Nirvana, Dave banyak bekerja sama dengan berbagai musisi bahkan sempat berkarir sebagai personil dari beberapa band. Soal musikalitas, Dave Grohl termasuk salah satu musisi yang memiliki dedikasi cukup tinggi. Setelah Nirvana bubar, pria ini pun masih aktif sebagai musisi.
Dave bahkan mendirikan sebuah band bernama Foo Fighters dan telah mengeluarkan banyak karya. Selain aktif sebagai musisi, Dave juga sempat bermain di beberapa film seperti “Is it Fall Yet?” dan “Tenacious D in The Pick of Destiny”. Meskipun namanya tidak setenar musisi zaman now. Namun karya Dave yang mendunia membuat banyak orang mengakui sosok ini sebagai salah satu musisi legendaris.
Karir Sebagai Musisi
Karir musisi Dave Grohl dimulai pada tahun 1986 bersama band beraliran hardcore punk bernama Scream. Saat bergabung bersama band ini, Dave masih berusia tahun. Dave masuk sebagai pengganti salah satu personil yang hengkang dari grup tersebut. Lucunya, saat akan mengikuti audisi sebagai drummer Scream, Dave memalsukan umurnya supaya dizinkan bergabung.
Meskipun saat itu tergolong muda, talenta Dave membuat banyak orang tertarik dengan musik Scream. Hal ini pula yang membuat Kurt Cobain tertarik untuk merekrut Dave dan menjadikannya sebagai pengganti drummer Nirvana yang baru saja dipecat.
Tawaran tersebut tentu saja tidak disia-siakan oleh Dave Grohl mengingat Scream baru saja dibubarkan. Bergabung dengan Nirvana membuat pria ini pindah ke Seattle pada tahun 1990. Sebelum akhirnya bubar, Dave memiliki banyak kontribusi terhadap musik Nirvana.
Kebanyakan lagu hits band tersebut adalah ciptaan Dave Grohl. Tidak heran begitu Kurt Cobain meninggal dan Nirvana bubar, Dave tetap bisa berkarir di dunia yang dicintainya dengan mendirikan Foo Fighters dan aktif mengeluarkan musik hits bergenre hard rock.
Di band ini, Dave Grohl mengisi posisi vokalis, produser, sekaligus pencipta lagu. Berkat dedikasi dan rasa cintanya pada musik. Foo Fighters masih aktif di industri musik Amerika dan beberapa kali menggelar konser hard rock yang cukup menarik perhatian para pecinta musik genre ini.
Sepanjang karirnya sebagai musisi, Dave juga telah memperoleh banyak penghargaan dan masuk dalam sejumlah nominasi. Tidak hanya itu, Dave juga melebarkan sayapnya ke bidang lain seperti acting, produser, hingga penulis. Di dunia kepenulisan, Dave berhasil menerbitkan sebuah bibliografi berjudul “The Storyteller”.
Baca Juga: Ini Dia Fakta Unik Mengenai Nirvana yang Jarang Diketahui
Kampanye dan Advokasi
Dalam kehidupan bermasyarakat, Dave Grohl dikenal cukup aktif dan kerap mengeluarkan kampanye-kampanye khusus untuk mendukung kelompok tertentu. Misalnya, Dave kerap menggunakan pita putih sebagai simbol dukungan terhadap pernikahan sejenis di beberapa event.
Dave juga menunjukkan dukungannya terhadap petisi gun control pada tahun 2002 paskaterjadinya serangan pistol di Washington DC. Tidak hanya itu, Dave juga dikenal sebagai sosok antinarkoba meskipun dunianya cukup dekat dengan psikotropika dan obat terlarang lainnya.
Alasan utama Dave Grohl berhenti menggunakan ganja dan LSD pada usia 20 tahun adalah karena dia melihat banyak kematian akibat obat-obatan terlarang itu dan telah kehilangan banyak teman. Untuk kampanye antinarkobanya, Dave membuat sebuah video di tahun 2009.
Peran aktif Dave di masyarakat dan pengaruh positif yang dimiliki membuat pria ini ditunjuk sebagai salah satu performer di kampanye presiden Barrack Obama pada tahun 2012. Selain sebagai pengisi acar, Dave juga menunjukkan dukungannya secara gamblang terhadap presiden kulit hitam pertama Amerika tersebut.
Pada November 2014, Dave Grohl juga sempat menggelar konser patriotik bersama Bruce Springsteen dan Zac Brown untuk mendukung tentara Amerika Serikat dan para veteran. Prestasi, dedikasi, serta perannya di masyarakat membuat Dave meraih banyak penghargaan di bidang sosial.
Sebagai bentuk penghargaan, warga Warren, Ohio memberikan kunci kota kepada Dave Grohl. Warren sendiri diketahui sebagai kota kelahiran musisi legendaris tersebut. Selain itu, warga Warren juga membuat sebuah monumen berbetuk stik drum seberat 409 kg. Stik ini pertama kali ditunjukkan ke publik pada tahun 2012 pada sebuah konser di Amphiteather kota Warren.
Pengalaman hidup Dave yang cukup panjang membuat musisi ini tertarik untuk merangkum semuanya dalam buku berjudul The Storyteller. Pada buku ini Dave tidak hanya bercerita tentang kehidupan masa kecil atau karirnya sebagai drummer Nirvana.
Dave Grohl juga menceritakan pengalaman hidupnya, buah pikiran, serta pendapatnya tentang dunia musik ataupun isu sosial yang menarik banyak perhatian. Begitu membaca buku ini, kita akan paham mengapa Dave dicintai banyak orang selain penggemarnya di band Nirvana.
Pada salah satu bagian buku, Dave juga bercerita tentang proses menciptakan lagu dan darimana inspirasi musiknya berasal. Membaca buku ini akan membawa kita ke dunia musik dari sudut pandang Dave, seorang drummer yang telah terjun di jalanan sejak usia 18 tahun.
Tidak heran apabilah di sejumlah negara termasuk negara asalnya, Amerika Serikat, The Storyteller: Tales of Life and Music by David Grohl masuk ke dalam jajaran buku best seller. Tidak hanya dalam bentuk buku, The Storyteller: Tales of Life and Music by David Grohl juga hadir dalam versi audiobook.
Baca Juga: Fakta Unik tentang Foo Fighters, Band Kenamaan Dunia
Kamu bisa mendengarkan audiobook-nya melalui Noice yang bisa di-download di PlayStore atau App Store. Selain itu, The Storyteller: Tales of Life and Music by David Grohl juga dapat kita dengarkan melalui web player Noice. Jadi, jangan lewatkan noicebook The Storyteller: Tales of Life and Music by David Grohl dan podcast menarik lainnya di Noice, ya!
Selamat mendengarkan!